Download Buku Sekolah Elektronik (BSE) Kelas 3 SD



Kemajuan teknologi diharapkan mempermudah masyarakat modern untuk mendapatkan akses pendidikan, kesehatan, dan informasi yang memadai. Pemerintah melalui Departemen Pendidikan Nasional (Depdiknas) merangkul pengembang aplikasi lokal asal Surabaya, Mahoni Global, untuk membuat layanan internet bertajuk Buku Sekolah Digital atau disebut pula BSE. Pada dasarnya, BSE merupakan perpustakaan buku-buku pendidikan dalam format digital, dari jenjang Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat.

Selain itu, BSE juga dilengkapi dengan buku-buku umum, seperti Tesaurus, Kamus Bahasa Indonesia, buku-buku tentang pembelajaran anti korupsi yang disediakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dan buku pendidikan keuangan yang disediakan oleh Bank Indonesia (BI), sebagaimana dipantau KompasTekno, Selasa (13/6/2017). Setiap buku yang dimasukan dalam BSE telah dibeli hak ciptanya secara resmi oleh Depdiknas dari penulis atau penerbit, lantas diubah dalam bentuk buku elektronik (e-book). Diharapkan kehadiran BSE dapat memperluas peredaran buku-buku pendidikan sehingga mampu meningkatkan mutu pendidikan di Tanah Air.

"Buku-buku yang tersedia akan terus ditambah jumlahnya seiring dengan dikeluarkannya buku-buku baru oleh pemerintah," begitu tertera pada keterangan aplikasi. Antarmuka aplikasi dibuat simpel. Saat membukanya, pengguna disodorkan dua tab utama. Satu untuk melihat buku apa saja yang telah diunduh dan satunya lagi berisi beberapa folder buku sesuai kurikulum. Di dalam folder kurikulum, pengguna akan melihat banyak folder turunan sesuai dengan jenjang pendidikan, mulai SD kelas satu hingga SMA kelas tiga. Saat dibuka lagi, buku-buku digital akan terpampang sehingga bisa dipilih yang mana saja yang hendak diunduh.

Berikut link untuk mendownload buku BSE Kelas 3 Sekolah Dasar (SD) yang disediakan pemerintah :

Buku Guru :

Buku Siswa :


Baca Juga:

Posting Komentar

0 Komentar